KEUNTUNGAN MEMULAI BISNIS FRANCHISE
KEUNTUNGAN MEMULAI BISNIS FRANCHISE 1. Memulai Bisnis Lebih Cepat Membuka bisnis franchise jauh lebih cepat daripada membuka bisnis perseorangan. Hal ini dikarenakan, franchise sudah memiliki model bisnis dan pemilik franchise mungkin sudah memiliki panduan agar pemegang bisnis bisa mengikuti cara sukses tersebut. Anda tidak perlu repot membuat menu, memikirkan proses dan model bisnis, sehingga masa perencanaan bisnis menjadi lebih mudah. Jika Anda ingin membuka bisnis lebih cepat, franchise bisa menjadi pilihan Anda. 2. Pelatihan dan Dukungan Franchise adalah bisnis tim, sehingga pemilik franchise akan selalu meningkatkan dan mempertahankan reputasi bisnis yang solid dengan memastikan bahwa semua toko franchise beroperasi sesuai standar tertentu. Untuk itu, pemengang bisnis franchise dan karyawan akan mendapatkan pelatihan dan dapat mengandalkan dukungan dari pemilik bisnis franchise. Termasuk aspek operasional, teknis, mengelola keuangan, cara mempekerjakan karyawan ...